Bulan Ramadan sudah semakin dekat. Tinggal hitungan hari saja dan aku mulai deg-degan menyambut bulan suci ini. Kenapa deg-degan? Hm, entahlah. Perasaan ini susah dijelaskan. Tapi yang pasti, bulan puasa kali ini aku merasa harus bisa menjalaninya dengan lebih baik lagi dari tahun lalu. Persiapan-persiapannya juga sudah dimulai dari beberapa bulan lalu dengan meningkatkan kualitas ibadah dan menjaga prilaku. Aku ingin Ramadan kali ini benar-benar merasakan Ramadan dengan khusyuk. Ramadan yang berkualitas. Atau Ramadan Ekstra.

Salah satu cara untuk membuat ramadan tahun ini menjadi Ramadan Ekstra, khususnya bagi kamu yang ngekos atau ngontrak sendirian, penting banget menyiapkan beberapa kebutuhan yang dapat membantu selama bulan ramadan puasa berjalan lancar. Contohnya jam beker dan penanak & pemanas nasi. Atau sekedar panci untuk merebus mi instan dan sayur. Bagi pemalas kayak aku ini, jam beker dan rice cooker itu dua hal yang penting banget untuk bisa bangun sahur dan makan sahur dengan ‘benar’. Bukan dengan niat doang. Kadang aku suka heran sekaligus takjub sama orang-orang yang sanggup bangun sahur dan berangkat ke warung untuk membeli makanan buat sahur.
Baca juga pengalaman saya sahur saat kamping di pinggir pantai di sini: Langit Terbelah di Tanjung Layang.
Tapi sekarang mendapatkan Ramadan Ekstra pun sudah makin mudah. Semua serba online. Beli makanan sudah bisa online bagi yang sabar menunggu. Beli perlengkapan selama bulan ramadan juga sekarang bisa serba online dan murah-murah lagi.
Menuju ramadan berkualitas tahun ini, berikut tips belanja online hemat kebutuhan bulan Ramadan Ekstra di Tokopedia :
Bandingkan harga setiap toko online di Tokopedia
Memiliki banyak toko online berkualitas, Tokopedia memungkinkan kamu untuk membandingkan harga berbagai produk kebutuhan dengan lebih mudah. Cukup cari produk yang dibutuhkan, ribuan produk dengan berbagai harga siap untuk dibeli. Untuk menghemat pengeluaran belanja online saat Ramadan, cukup pilih produk dengan harga tepat dan spesifikasi yang pas.

Pilih produk berkualitas dari kreator lokal
Untuk membuat Ramadan Ekstra, bukan berarti harus selalu gunakan barang branded dengan harga selangit. Tokopedia, e-commerce dengan produk terlengkap memiliki koleksi berbagai produk hasil kreasi kreator lokal maupun brand terkenal dunia. Hemat pengeluaran belanjamu di bulan Ramadan dengan memilih produk kreasi dari kreator lokal yang hadir dengan kualitas bersaing namun dengan harga yang lebih miring.
Cari toko online terdekat
Saat berbelanja online, komponen biaya yang tak boleh terlupakan adalah biaya ongkos kirim (ongkir). Pilihlah toko online yang lokasinya paling dekat dengan lokasi kamu untuk mengurangi ongkir berlebihan. Di Tokopedia, kamu dapat mengetahui lokasi toko online secara detail sehingga kamu dapat memilih toko online dengan lokasi terbaik.
Pilih cara pembayaran yang tepat
Salah satu kemudahan berbelanja online di Tokopedia adalah dalam hal cara pembayaran. Berbagai metode pembayaran dapat kamu gunakan mulai dari Saldo Tokopedia, transfer bank, kartu kredit, cicilan, hingga pembayaran melalui minimarket. Memilih metode pembayaran yang sesuai dengan kondisi keuangan tentu dapat menghemat pengeluaran saat berbelanja online.
Pilih metode pengiriman paling efisien
Dalam melakukan pengiriman barang yang kamu beli, Tokopedia memberikan beberapa alternatif pengiriman, mulai dari pengiriman secara konvensional hingga kurir instan melalui jasa transportasi online. Dalam memilih metode pengiriman ini, kamu dapat membandingkan biaya ongkos kirim terbaik diantara metode pengiriman yang ada untuk menghemat belanja online kamu.
Manfaatkan promo dan diskon
Promo atau diskon memberikan pengaruh yang signifikan untuk menghemat pengeluaran kamu dalam berbelanja online. Di bulan Ramadan kali ini, Tokopedia memberikan kesempatan baru bagi pembeli dalam menikmati bulan Ramadan. Dengan rangkaian promo sepanjang bulan Ramadan yang bisa kamu gunakan untuk buat Ramadan kali ini makin Ekstra.

Makin EKSTRA lagi, masih ada rahasia kejutan pada 25 Mei dari Tokopedia yang akan membuat Ramadan Ekstra menjadi lebih Ekstra! Layaknya festival belanja online “Black Friday”, kejutan seperti apa yang bakal buat pengalaman belanja online di bulan Ramadan Ekstra ini jadi lebih spesial?
Yang paling menarik dari belanja online adalah banyaknya promosi menarik. Aku rasa, rahasia kejutan pada 25 Mei di Tokopedia itu sepertinya enggak cuma satu-satunya kejutan yang diberikan Tokopedia. Pasti nanti ada lagi promosi lain atau kejutan-kejutan lain yang tidak kalah heboh yang bisa kamu dapatkan dari e-commerce yang rajin ngasih diskon ini. Untuk bisa menikmati Ramadan Ekstra dengan ekstra kejutannya, segera deh bikin akun di Tokopedia ya…
Semoga ramadan tahun ini kita diberikan kesehatan dan kekuatan untuk menjalankan ibadah puasa ya, guys. Amin.