Sepertinya Candi Sewu memang tak menarik banyak perhatian pengunjung. Entah karena aku datangnya pada pagi hari dan pengunjung masih belum terlalu ramai atau mungkin karena kalah pamor dengan Candi Prambanan. Kalau aku perhatikan lagi di dalam kompleks candi ini, lumut dan rerumputan yang tumbuh di sela-sela lantai seperti tak pernah terusik oleh injakan kaki manusia. Mungkin pula jaraknya yang lumayan jauh dari Prambanan membuat orang enggan datang. Padahal banyak pepohonan rindang sepanjang jalan ke candi ini. Selain sejuk, kita juga dihibur dengan alunan musik Jawa yang menenangkan.
Ada dua candi lagi yang dapat kita jumpai sebelum tiba ke kompleks Candi Sewu. Candi Lumbung dan Candi Bubrah. Kedua candi ini hanya tersisa reruntuhannya saja dan sepertinya sedang dalam tahap pemugaran karena di sekitar dan di atas candi, terlihat bekas-bekas pengerjaan yang ditinggalkan. Tak ada seorang pun pekerja yang terlihat saat itu.