cilet /cilét/ a, cilet-cilet a 1 tidak sungguh-sungguh; 2 pura- pura; 3 ecek-ecek: blogger ~; traveler ~
Pantai-pantai di Aceh Selatan
Berikut adalah foto-foto motor-traveling ku ketika mudik ke Aceh Selatan tahun 2008 silam. Sudah lama sekali ya? Ini adalah foto-foto yang dulunya aku simpan di multiply. Karena katanya mau ditutup, aku pindahkan ke sini.
Pantai di Sama Dua, Aceh Selatan. Letaknya persis di sisi kiri jalan raya Labuhan Haji-Medan. Jika kamu ke Aceh melewati jalur pantai barat-selatan dari Medan, pasti akan dapat melihat kecantikan pantai ini di sisi kiri dan air terjun Ai Dingin di sisi kanan jalannya.
Pantai di Labuhan Haji. Pantai inilah aku mengenal banyak sekali mitos dan hantu-hantu menyeramkan. :D
Seorang penjala ikan di Ujuang. Ujuang ini adalah sebutan untuk tanjung di kampung Pasar Lama. Ada sebuah lapangan di sana tempat aku dan kawan-kawan sekelas waktu SMP berolahraga.Kegiatan Tarek Pukat oleh nelayan di Kampung Baru, Labuhan Haji, Aceh Selatan. Seperti inilah aku menghabiskan akhir minggu di masa kecilku dulu.
bagus2 yah photonya
Wow keren2 fotonya bg, jadi kangen kampung ni bg :D